Posted by : Trippky Sunday, March 16, 2014

kebun raya bogor


Kota yang punya julukan Kota hujan ini punya ikon yang terkenal banget, apalagi kalau bukan Kebun Raya Bogor. Bogor yang letak nya tidak jauh dari Jakarta, menjadi pilihan utama untuk berwisata menghabiskan weekend setelah penat dengan hiruk pikuk hidup dikota. Siapa yang tidak suka datang ke tempat yang membuat kita relax dan tenang ? Kebun Raya Bogor atau sering juga disebut KRB memiliki luas 87 Ha, sangat luas untuk sebuah kebun. Disini terletak juga istana megah yang menjadi kediaman Presiden RI dan disekitar halamannya hidup ratusan rusa yang menjadi hiburan tersendiri bagi kita yang melihat nya.
Kebun Raya Bogor didirikan pada tanggal 18 Mei 1817 oleh seorang botanis berkebangsaan Jerman yang bernama Prof Dr C G C Reindwart. Sepanjang perjalanan kisahnya, KRB ini punya macam – macam julukan seperti

v  ’s Lands Plantentuin
v  Syokubutzuher (zaman Pendudukan Jepang)
v  Botanical Garden of Buitenzorg
v  Botanical Garden of Indonesia
v  Kebun Gede
v  Kebun Jodoh
v  Dll

Kota Bogor termasuk kota yang cukup padat dan hiruk pikuk nya cukup tinggi. Tapi begitu kita masuk ke area KRB ini, kita hanya akan merasakan suasana yang tenang, teduh, dan nyaman. Jelas saja, KRB ditumbuhi pohon – pohon besar yang umurnya sudah ratusan tahun. 

Selain itu, disini juga banyak tumbuh tanaman – tanaman langka. Oleh karena itu KRB juga dijadikan tempat penelitian tanaman. Kebun Raya Bogor memiliki tanaman yang sangat langka didunia, yaitu Bunga Titan Arum atau nama populer nya Bunga Bangkai. Sesuai namanya, bunga ini akan mengeluarkan bau busuk seperti bangkai yang berguna untuk menarik serangga mendekat, yang kemudian serangga tersebut dimanfaatkan untuk membantu dalam penyerbukan. Bunga Bangkai ini memiliki tinggi 2 Meter bahkan lebih jika sedang mekar. Selain itu ada juga pohon kelapa sawit tertua di Asia Tenggara yang masih hidup hingga sekarang.



Selain tanaman dan suasana nya yang mempesona, banyak juga hal menarik di KRB ini. Salah satu nya adalah mitos jembatan gantung. Jembatan berwarna merah yang sangat cocok untuk dijadikan lokasi berfoto.Konon jika kita melewati jembatan ini bersama pasangan kita, hubungan kita akan segera berakhir ! Tidak jauh dari jembatan yang ‘berbahaya’ ini, ada juga pohon jodoh. Nah apalagi nih ?? Pohon jodoh adalah dua jenis pohon besar yang berdampingan yang terlihat sangat serasi. Menurut cerita masyarakat  Pohon Jodoh ini dapat membuat hubungan kita bersama kekasih menjadi awet. Dua pohon ini adalah jenis yang berbeda namun Nampak serasi, mungkin itulah kenapa kedua pohon ini disebut pohon jodoh.

Apapun kisah atau mitos yang berkembang di sini, Kebun Raya Bogor adalah tempat yang sangat  cocok untuk dijadikan tempat wisata bersama keluarga, atau sekedar mencari ketenangan dan lari dari kepenatan serta hiruk pikuknya kehidupan kota. Oh ya, menurut saya sih, mengenai jodoh prinsipnya adalah JOHAN (Jodoh di Tangan Tuhan). Selamat mencari jodoh, eh,, selamat berwisata.   


Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Tweets

Powered by Blogger.

- Copyright © Trippky - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -